Pemberitahuan

Jika anda menemukan ketidakcocokan data atau informasi mohon segera hubungi alamat situs atau memberikan komentar pada situs ini.

Demikian disampaikan terima kasih


Dokumentasi Agropolitan Jawa Timur

Senin, 13 Juni 2011

Berita Agropolitan

Lumajang adalah salah satu kawasan agropolitan di Provinsi Jawa Timur, dengan salah satu komoditi unggulannya adalah Alpukat. Saat ini, komoditi unggulan tersebut sudah bisa memenuhi kebutuhan ekspor. Kesempatan tersebut adalah kesempatan emas bagi kawasan agropolitan tersebut untuk terus meningkatkan kinerjanya mengelola dan mengolah kawasan guna mampu memproduksi lebih baik lagi. Kawasan agropolitan tersebut dapat dijadikan sebuat contoh bagi kawasan Agropolitan serta kawasan rintisan lain di Provinsi Jawa Timur.


Perjuangan SKPD di Kabupaten Lumajang dalam meningkatkan komoditi kawasan perlu diacungi jempol. keberhasilan usaha tersebut mampu menarik investor dari dalam maupun luar negeri untuk menanamkan modalnya di kawasan agropolitan lumajang, tentunya pemerintah setempat membuka lebar perijinan bagi investor untuk bekerjasama dengan pihak produsen alpukat.
Perkembangan dunia usaha di Lumajang ini masih didominasi oleh kecilnya modal masyarakat kawasan agropolitan, namun kemajuan peningkatan tersebut semua bidang usaha agribisnis dapat merasakan angin segarnya, imbas dari peningkatan komoditi tersebut menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk lebih meningkatkan komoditi unggulan lainnya dengan meningkatkan kegiatan pengolahan dan pengelolaan lahan kawasan agropolitan.
(Sumber: Beritajatim.com)

Cari Disini

Custom Search
onyet CO.CC:Free Domain